Menuju Kalurahan Tangguh Bencana, Relawan FPRB Segoroyoso Ikuti Pelatihan Kaltana

Administrator - R-na 25 Maret 2021 08:49:21 WIB

Segoroyoso (25/03/2021) – Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Bantul mengadakan pelatihan Kalurahan Tangguh Bencana bagi para relawan yang tergabung dalam Forum Pengurangan Risiko Bencana (FPRB) Segoroyoso. Adapun Kalurahan Tangguh Bencana (Kaltana) adalah sebuah kelurahan yang memiliki kemampuan untuk mengenali ancaman di wilayahnya dan mampu mengorganisir sumber daya masyarakat untuk mengurangi kerentanan dan sekaligus meningkatkan kapasitas demi mengurangi risiko bencana.

 Kegiatan yang diikuti oleh relawan yang berjumlah sekitar 30 tersebut dilaksanakan selama 10x pelatihan yang bertempat di Balai Kalurahan dan Pujasera secara bergantian. Sebelumnya diadakan sosialisasi terkait dengan kegiatan dimaksud pada Selasa (23/03/2021) bertempat di Balai Kalurahan Segoroyoso.

Pada pertemuan-pertemuan berikutnya diadakan pendalaman materi diantaranya meliputi pemetaan wilayah terdampak bencana misalnya longsor, banjir, gempa, angin. Dari hasil pemetaan wilayah kemudian disusun potensi yang dimiliki untuk meminimalisir dampak dari bencana, partisipasi masyarakat, upaya yang sudah dilakukan serta pendataan bantuan dari pemerintah.

Akibat yang ditimbulkan dari adanya bencana, tentunya adalah adanya korban baik korban jiwa, kerusakan infrastruktur, maupun hilang/rusaknya harta benda. Penyusunan kerugian-kerugian tersebut didasarkan pada analisis dari dampak yang ditimbulkan akibat bencana alam dengan berpedoman pada aspek keadaan alam, kondisi fisik bangunan, serta lingkungan. Penyusunan analisis tersebut dikerjakan oleh peserta secara berkelompok dengan masing-masing kelompok 2 sd 4 orang.

Penyampaian materi pada Rabu (24/03/2021) adalah penyusunan rencana kontijensi dengan materi pengenalan program Kalurahan Tangguh Bencana, penyusunan kajian dan peta risiko bencana, RPB dan RAK, penguasan/pembentukan forum PRB Kalurahan, pengembangan system peringatan dini di masyarakat, penyusunan rencana kontigensi dan diakhiri dengan simulasi penanggulangan bencana yang direncanakan pada awal april 2021.#R-na

Komentar atas Menuju Kalurahan Tangguh Bencana, Relawan FPRB Segoroyoso Ikuti Pelatihan Kaltana

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License